IDXChannel—Presiden Prabowo Subianto menghadiri kegiatan panen raya sekaligus deklarasi swasembada beras di Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1/2025).
Setibanya di lokasi acara, Prabowo langsung berkeliling meninjau sejumlah stan pangan yang disediakan. Dia berhenti pada stand buah, dan terlihat mencoba buah yang disajikan, menyerupai melon, dan memakannya secara langsung.
Setelah itu, Prabowo juga terlihat mencoba produk susu kemasan yang dituangkan oleh penjaga stand. Stand lain yang disambangi presiden di acara itu adalah stand Perum Bulog, di sana dia berbincang dengan Dirut Bulog Ahmad Rizal Ramdhani.
Ahmad Rizal memberi penjelasan terkait produk beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) serta pengelolaan pasokan pangan nasional.
Presiden didampingi sejumlah menteri dalam acara panen raya tersebut. Antara lain Menko Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan wakilnya , Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, dan Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi.