IDXChannel - PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (TUGU) menargetkan pertumbuhan premi sebesar 11,6 persen hingga akhir 2025. Perusahaan pun telah menyiapkan sejumlah strategi untuk mencapai target tersebut.
Presiden Direktur Tugu Insurance, Adi Pramana, mengatakan perusahaan tidak hanya mengandalkan satu sektor dan mendorong diversifikasi portofolio agar lebih seimbang.
"Kita inginnya nggak cuma dari sektor tertentu ya, tapi kalau bisa diversifikasi itu lebih baik. Kita juga ingin relaunching yang individual account kita, karena account individunya juga lebih growth," kata dia dalam acara Media Gathering yang digelar di Kepulauan Seribu, Jakarta pada Senin (6/10/2025).
Adi melanjutkan, saat ini kontribusi asuransi individu terhadap total premi Tugu Insurance masih tergolong kecil, yaitu di bawah 10 persen. Namun ke depan, perusahaan menargetkan kontribusi tersebut dapat meningkat.
"Target kita sebenarnya individu ini kalau bisa di atas 10 persen, karena dari situ nanti bisa kita katakan namanya skala ekonomis. Karena untuk mengembangkan asuransi individu ini kita butuh infrastruktur, butuh biaya yang tidak sedikit," kata Adi.