IDXChannel—Ketahui cara menghubungkan GoPay ke BRImo untuk mempermudah pengecekan saldo maupun pengisian saldo GoPay secara langsung tanpa memasukkan nomor handphone secara manual.
BRImo merupakan aplikasi mobile banking yang diluncurkan oleh PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI). Aplikasi ini menyediakan beragam layanan perbankan secara online, mulai dari transfer, pembayaran, bahkan pembukaan rekening.
Sementara GoPay merupakan dompet digital atau e-wallet yang diluncurkan oleh PT Dompet Anak Bangsa. Sejak lama, GoPay mulai dapat digunakan untuk transaksi pembayaran secara umum di merchant-merchant tertentu.
Pengisian saldo GoPay melalui aplikasi mobile banking umumnya dilakukan secara manual dengan memasukkan nomor handphone pada menu top up atau pengisian ulang. Untuk mempermudah, pengguna BRImo dapat menghubungkan akun e-walletnya ke aplikasi BRImo.
Namun perlu diingat, nomor handphone yang terdaftar pada aplikasi GoPay harus sama dengan nomor yang terdaftar pada aplikasi BRImo.