sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bukan Indonesia, Ini 10 Negara dengan Utang Terbanyak 2022 

Economics editor Ratih Ika Wijayanti
11/04/2022 12:28 WIB
World Population Review telah merilis daftar negara dengan utang terbanyak 2022 dan beberapa diantaranya merupakan negara maju.
Bukan Indonesia, Ini 10 Negara dengan Utang Terbanyak 2022. (Foto: MNC Media) 
Bukan Indonesia, Ini 10 Negara dengan Utang Terbanyak 2022. (Foto: MNC Media) 

Negara Berpendapatan Menengah dan Bawah dengan Utang Luar Negeri Terbesar

Indonesia sendiri masuk dalam daftar negara berpendapatan menengah dan bawah dengan utang luar negeri (ULN) terbesar. Berdasarkan laporan International Debt Statistics (IDS) 2022 yang dirilis Bank Dunia, ULN Indonesia berada di posisi ke-7 dengan angka mencapai USD417,53 miliar per akhir 2020. 

Nilai ini naik sebesar 3,8 persen dari tahun sebelumnya. Persentase rasio utang nasional Indonesia terhadap PDB berdasarkan data World Population Review adalah sebesar 29,29 persen.

Sementara itu, Kementerian Keuangan mengumumkan, per akhir Februari 2022, posisi utang nasional Indonesia sebesar Rp7.014,58 triliun atau setara 40,17 persen dari PDB.

Beberapa negara berpendapatan menengah dan bawah dengan utang luar negeri terbesar di dunia tahun 2020 antara lain China, India, Brazil, Rusia, Meksiko, Turki, Indonesia, Argentina, Thailand, dan Afrika Selatan.  

Itulah daftar negara dengan utang terbanyak 2022 yang berhasil dirangkum IDXChannel dari berbagai sumber. Tak hanya negara-negara berkembang yang memiliki utang, beberapa negara maju justru mendominasi daftar negara dengan jumlah utang terbanyak di dunia.

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement