"Kita ketahui bersama dengan adanya aktifitas tersebut menimbulkan dampak yang luar biasa salah satu diantaranya adalah kemacetan beberapa hari pantauan kami dilapangan hari Jumat mendekati malam Sabtu kemudian juga Sabtu, Minggu, bahkan hingga hari Senin kita pantau bahwa aktifitasnya sangat luar biasa dan berdampak terhadap kemacetan pantau kami ekor kemacetan sampai dengan Senayan, Semanggi, sampai ke arah Dukuh Atas," kata Komarudin kepada wartawan di Mapolres Metro Jakarta Pusat.
"Oleh karenanya kami melakukan upaya normalisasi karena setelah kita pantau simpul kemacetannya itu dari adanya aktifitas di Citayam (Dukuh Atas), masyarakat bisa lihat sendiri ada pola arus lalu lintas dari empat lajur dari Jalan Jenderal Sudirman tiba tiba mengerucut akan berbelok ke arah lokasi Dukuh Atas dibawah itu disanalah terjadi sumbatan," tambahnya.
(NDA)