Sebagaimana diketahui, hingga saat ini postur pemegang saham Blok Masela terdiri dari 65% oleh INPEX Corporation, 20% PT Pertamina (Persero), dan 15% Petronas. Ke depan, ia tak menutup kemungkinan kehadiran pihak lain untuk melengkapi kompetensi Blok Masela.
Nicke pun tidak menutup kemungkinan untuk adanya pihak lain yang juga akan masuk dalam proyek ini.
"Tidak menutup kemungkinan untuk adanya pihak lain yang akan melengkapi kompetensi blok ini yang dalam eksekusinya dari sisi teknis memang cukup complicated hingga kita harus pastikan semua berjalan baik," pungkasnya. (NIA)