Mengusung tema 'Coming Together to Boost Resilient Growth and Shared Prosperity', IES 2026 akan menghadirkan lebih dari 100 pembicara dan partisipan dari berbagai negara, yang terdiri atas pejabat tinggi pemerintah, pemimpin dunia usaha nasional dan internasional, investor, pakar ekonomi, serta perwakilan lembaga internasional.
Sejumlah tokoh nasional dijadwalkan hadir, di antaranya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Infrastruktur dan Wilayah Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Dewan Ekonomi Nasional Luhut Binsar Pandjaitan, serta Wakil Ketua DEN Mari Elka Pangestu. Dari mitra internasional, hadir antara lain Menteri Promosi Ekspor dan Perdagangan Internasional Kanada Mary Ng serta Utusan Perdana Menteri Australia untuk Asia Tenggara Nicholas Moore.
IES 2026 juga akan memperkenalkan sesi Women’s Breakfast yang menyoroti kepemimpinan perempuan, serta platform bersama Endeavor untuk mengapresiasi Indonesia’s Future Growth Champions di berbagai sektor strategis.
Selain itu, forum ini akan menjadi ajang peluncuran Indonesia City Investment Accelerator (ICIA) untuk mempercepat investasi perkotaan berkelanjutan, peluncuran B57+ Indonesia dan Asia-Pasifik, serta penandatanganan nota kesepahaman dengan Global Ethical Finance Initiative (GEFI) guna mendorong pengembangan keuangan syariah berkelanjutan.
IBC berharap IES 2026 dapat menjadi rujukan utama mengenai prioritas ekonomi Indonesia, sekaligus memperkuat kolaborasi sektor publik dan swasta dalam mendukung pertumbuhan yang tangguh, inklusif, dan berkelanjutan.
Penulis: Nasywa Salsabila
(Dhera Arizona)