IDXChannel - Industri otomotif nasional mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan setelah sempat melemah sejak awal tahun.
Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat penjualan wholesales mobil nasional pada Oktober 2025 mencapai sekitar 74 ribu unit, atau tumbuh 19 persen secara bulanan (MoM) meski masih turun 4 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu (YoY).
Menurut Stockbit, Senin (10/11/2025) capaian tersebut menandai kembalinya volume penjualan mobil bulanan ke atas 70 ribu unit, setelah enam bulan terakhir (April-September) hanya mencatatkan rata-rata sekitar 59 ribu unit.
Dengan demikian, total penjualan mobil selama 10 bulan pertama 2025 mencapai 636 ribu unit atau 71-85 persen dari target tahunan Gaikindo, yang berkisar 750-900 ribu unit.
Salah satu pendorong utama kenaikan pada Oktober adalah lonjakan penjualan merek asal China, BYD yang mencatat sekitar 11 ribu unit, hampir empat kali lipat dari rata-rata bulanan sejak Januari 2025 di sekitar 3 ribu unit. Lonjakan ini diperkirakan berasal dari pengiriman backlog model Atto 1.