sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Program Makan Bergizi Gratis Disebut Investasi Terbesar Sambut Indonesia Emas 2045

Economics editor Raka Dwi Novianto
17/01/2025 21:08 WIB
Meski baru berjalan selama 10 hari, program MBG telah menjangkau 31 provinsi dan melibatkan 238 satuan pelayanan pemenuhan gizi.
Program Makan Bergizi Gratis Disebut Investasi Terbesar Sambut Indonesia Emas 2045. Foto: Aldhi Chandra
Program Makan Bergizi Gratis Disebut Investasi Terbesar Sambut Indonesia Emas 2045. Foto: Aldhi Chandra

IDXChannel - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana mengatakan bahwa program Makan Begizi Gratis (MBG) menjadi langkah strategis dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul menuju Indonesia Emas 2045.

"Ini kelihatannya akan menjadi fokus perhatian untuk Indonesia juga demikian karena ini adalah investasi terbesar sumber daya manusia untuk menyambut Indonesia emas 2045," kata Dadan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (17/1/2025).

Meski baru berjalan selama 10 hari, program MBG telah menjangkau 31 provinsi dan melibatkan 238 satuan pelayanan pemenuhan gizi. Menurut Dadan, pada pertemuan tersebut Presiden menyampaikan apresiasi atas berjalannya program MBG yang mendapatkan dukungan dari sejumlah pihak. 

"Ini bisa terjadi karena dukungan semua pihak mulai dari Menteri Bappenas, Menteri Pertahanan, kemudian Menteri Desa, TNI Polri, BUMN, Menteri Kesehatan, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, kemudian Menteri Dalam Negeri dan seluruh Menteri yang dipanggil tadi Koperasi dan lain-lain," kata dia.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement