Disamping itu, dirinya menyampaikan dengan adanya kerjasama bersama pemerintah hal tersebut akan memacu kinerja dan penambahan fasilitas yang ada.
"Ini menjadi komitmen kami untuk meningkatkan kinerja, kesiapsiagaan menangadi covid, fasilitas-fasilitas dan penunjang akan kami tambah. Dalam pelaksanaannya kami selalu memantau dan berkoordinasi khususnya dalam menekan kasus covid-19 terhadap pasien," paparnya
Senada dengan yang disampaikan Insan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi berharap kerjasama ini bisa maksimal dan berhasil mempercepat penekanan kasus Covid-19 di luar Jawa-Bali.
"Saya melihat potensi kapal pelni yang semula memberi banyak sekali memberikan layanan dari satu tempat ke tempat lain, oleh karena itu wali kota, pemerintah tidak boleh ragu untuk membantu dan menyukseskan isoter terapung lagi kami akan kami fasilitasi," pungkas Budi. (TIA)