sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Usai OTT KPK, Empat Pejabat Baru Kanwil DJP Jakarta Utara Dilantik Purbaya

Economics editor Anggie Ariesta
22/01/2026 13:24 WIB
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa resmi melantik sejumlah pejabat baru di lingkungan DJP Kantor Wilayah (Kanwil) Jakarta Utara, Kamis (22/1/2026). 
Usai OTT KPK, Empat Pejabat Baru Kanwil DJP Jakarta Utara Dilantik Purbaya. (Foto Istimewa)
Usai OTT KPK, Empat Pejabat Baru Kanwil DJP Jakarta Utara Dilantik Purbaya. (Foto Istimewa)

Purbaya menggarisbawahi setiap pejabat yang baru dilantik kini memikul beban untuk menjaga martabat kementerian melalui kepemimpinan yang nyata. Dia juga menyoroti pentingnya fungsi pengawasan melekat dari atasan kepada bawahan guna mencegah terjadinya penyimpangan di lapangan.

“Kementerian Keuangan sedang dipercaya negara. Pejabat yang dilantik tidak sekadar menggantikan jabatan atau kursi, melainkan mengambil alih kepercayaan seluruh pegawai pajak agar terus bekerja menjaga marwah Kementerian Keuangan,” kata Purbaya.

Di sisi lain, Direktorat Jenderal Pajak menyatakan mutasi dan pelantikan ini bertujuan untuk mengoptimalkan kinerja organisasi.

Pengisian jabatan strategis ini diharapkan dapat memperkuat efektivitas fungsi DJP dalam beberapa aspek utama yakni peningkatan kualitas pelayanan kepada para Wajib Pajak, penguatan sistem pengendalian internal secara menyeluruh, konsistensi dalam penerapan Standard Operating Procedure (SOP) dan keberlanjutan agenda reformasi perpajakan nasional.

Dengan kepemimpinan baru di Kanwil DJP Jakarta Utara, pemerintah optimistis koordinasi perpajakan di wilayah tersebut akan semakin solid dan mampu memberikan kontribusi maksimal bagi penerimaan negara 2026.

Berikut empat pejabat Kanwil DJP Jakarta Utara yang baru dilantik:

1. Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Utara, Untung Supardi
2. Kepala Kantor Pelayanan Pajak Madya Jakarta Utara, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Utara, Gorga Parlaungan
3. Kepala Seksi Pengawasan III, Kantor Pelayanan Pajak Madya Jakarta Utara, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Utara, Hadi Suprayitno
4. Pejabat Fungsional Penilai Pajak Ahli Muda, KPP Madya Jakarta Utara, Kantor Wilayah DJP Jakarta Utara, Andika Arisandi.

(Dhera Arizona)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement