sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Curacao Jadi Negara Terkecil yang Lolos Piala Dunia, Populasi Hanya 156 Ribu Jiwa

Ecotainment editor Wahyu Dwi Anggoro
19/11/2025 15:45 WIB
Curacao memastikan lolos ke Piala Dunia 2026. Anggota CONCACAF tersebut menjadi negara terkecil yang pernah lolos ke turnamen bergengsi itu.
Curacao Jadi Negara Terkecil yang Lolos Piala Dunia, Populasi Hanya 156 Ribu Jiwa. (Foto:X/thebluewaveffk)
Curacao Jadi Negara Terkecil yang Lolos Piala Dunia, Populasi Hanya 156 Ribu Jiwa. (Foto:X/thebluewaveffk)

IDXChannel - Curacao memastikan lolos ke Piala Dunia 2026. Anggota CONCACAF tersebut menjadi negara terkecil yang pernah lolos ke turnamen bergengsi itu.

Dilansir dari AFP pada Rabu (19/11/2025), Curacao lolos setelah menahan imbang Jamaika dengan skor 0-0 di Kingston.

Tim yang dijuluki Gelombang Biru ini memuncaki grupnya dengan 12 poin dari enam pertandingan, unggul satu poin dari Jamaika.

Curacao sejauh ini merupakan negara terkecil yang pernah lolos ke Piala Dunia. Populasinya hanya sekitar 156.000 jiwa.

Negara terkecil sebelumnya yang lolos ke turnamen ini adalah Islandia pada 2018, dengan populasi sekitar 350.000 jiwa.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement