IDXChannel - Nama selebgram sekaligus TikTokers, Sisca Kohl, semakin hari semakin melejit karena konten-konten yang ia sajikan bisa dibilang memang selalu sukses menghebohkan linimasa sosial media.
Bersama sang adik, Sisca dikenal gemar membuat konten seputar makanan. Bukan makanan biasa, tapi makanan-makanan mahal yang menguras kantong. Di antara sekian banyak konten yang ia sajikan, kira-kira apa saja sih kehebohan Sisca Kohl sebagai food vlogger? Menghimpun berbagai sumber, Jumat (11/6/2021) mari kita intip ulasan singkatnya di bawah ini.
1. Nasi goreng Rp400juta
Konten ini sukses bikin netizen geleng-geleng kepala. Pasalnya ia membuat nasi goreng tapi dengan cara langsung membeli gerobak nasi gorengnya terlebih dahulu.
Berakting bak pedagang dan pembeli bersama sang adik, kala itu sang adik menyerahkan uang senilai Rp400juta untuk dua porsi nasi goreng buatannya.
"Nasi goreng 400 juta check. Hari ini aku senang sekali, karena aku beli gerobak nasi goreng. Adikku jadi pembeli pertamaku. Aku bilang ke adikku bayar seikhlanya," ujar Sisca Kohl dalam video tersebut.