IDXChannel - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersama LBS Urun Dana melakukan launching Listing Saham PT D’Mamam Sehatin Indonesia.
Launching yang diselenggarakan pada, Jumat (20/1/2023) di Gedung Sapta Pesona lantai 2 secara hybrid, dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf/Baparekraf, Staf Ahli Menteri Bidang Reformasi Birokrasi dan Regulasi Kemenparekraf/Baparekraf, Plh. Plt. Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf, CEO LBS Urun Dana, Deputi Direktur Kemitraan dan Akselerasi Usaha Syariah KNEKS, Direktur Akses Pembiayaan Kemenparekraf/Baparekraf dan Pejabat Perwakilan di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf.
Tujuan dari Launching Listing Saham PT D’Mamam Sehatin Indonesia (D’MAMAM) adalah untuk memperkenalkan dan menawarkan saham D’Mamam kepada masyarakat melalui layanan LBS Urun Dana, di mana sebagian besar penerbitan saham digunakan dalam pengembangan fasilitas produksi baru, pembangunan Experience Store dan peningkatan pemasaran.
Dalam sambutan secara daring, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahudin Uno menyampaikan kontribusi besar UMKM dalam pertumbuhan perekonomian Indonesia dan UMKM merupakan pilar penting dalam perekonomian Indonesia dengan jumlahnya mencapai 99 persen dari keseluruhan unit usaha.
Sandi Uno juga menyampaikan bahwa program urun dana telah menjadi solusi yang tepat untuk berbagai jenis UMKM dalam meningkatkan kesempatan mereka untuk mendapatkan pendanaan. Kemenparekraf bangga mempersembahkan salah satu binaan unggulan kami yaitu PT Dmamam Sehatin Indonesia (D’mamam) yang telah berhasil mendapatkan IPO saham Securities Crowdfunding yang difasilitasi oleh LBS Urun Dana.
Menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif sangat mendukung pendanaan UMKM melalui Securities Crowdfunding, mendorong masyarakat agar mendapatkan kesempatan untuk berkontribusi secara nyata terhadap usaha kecil menengah dengan secara langsung membeli saham D’mamam melalui LBS Urun Dana.
Direktur Akses Pembiayaan Kemenparekraf/Baparekraf, Anggara Hayun Anujuprana mengatakan bahwa Indonesia memiliki potensi industri halal yang sangat besar, perlu peran serta pemerintah untuk mendorong para pelaku usaha agar dapat mengembangkan produk dan jasa halalnya.
Kemenparekraf berkomitmen mendukung akselerasi industri halal melalui program Islamic Creative Economy Founders Fund (ICEFF) yang telah terselenggara di tahun 2022 dan merupakan program untuk mempertemukan pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif, khususnya subsektor kuliner, kriya, aplikasi, dan modest fashion untuk mendapatkan dukungan pembiayaan/permodalan dari lembaga keuangan dan investor.
“Launching Listing D’Mamam pagi ini adalah hasil tindak lanjut Program ICEFF dimana D’Mamam merupakan salah satu finalis ICEFF tahun 2022,” ungkap Hayun
Hadir juga Direktur Utama LBS Urun Dana Rezza Zulkasi yang menyampaikan bahwa “Saham PT Dmamam Sehatin Indonesia ditawarkan melalui platform layanan urun dana (Securities Crowdfunding), dimana penawaran ini tunduk pada Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) no 57 tahun 2020 tentang Penawaran Efek Melalui Layanan Urun Dana Berbasis Teknologi Indormasi. Bagi calon pemodal yang berminat untuk memesan saham yang ditawarkan oleh PT D’Mamam Sehatin Indonesia terlebih dahulu harus mendaftarkan diri di www.lbs.id,” tutur Reza.
Direktur Utama PT D’Mamam Sehatin Indonesia menyatakan bahwa PT D’Mamam Sehatin Indonesia lahir dari kesulitan saat menjadi working mom, sukar sekali mencari makanan praktis saji yang sehat untuk anak pertama sehingga tahun 2015 tekad bulad dalam memproduksi nugget sehat rumahan dengan nama D’Mamam.
Produk D’Mamam mengandung protein hewani yang tinggi sesuai dengan standar Word Health Organization (WHO). Kandungan protein yang ada pada produk D’Mamam tercantum pada Infromasi Nilai Gizi (Nutrition Fact) yang ada pada kemasan produk. (RRD)