Adapun, rombongan Timnas Indonesia U-23 tiba di Hotel Fairmont Jakarta setelah mendarat di Indonesia pada Bandara Soekarno Hatta, Sabtu (11/5/2024).
Kedatangan mereka setelah berjuang memperebutkan tiket Olimpiade Paris 2024 melawan lewat babak play off melawan perwakilan Afrika, Guinea.
Pantauan MNC Portal di lokasi, Marselino Ferdinan Cs tiba di lobi Hotel Fairmont sekitar pukul 08.27 WIB.
Dalam kesempatan tersebut tidak ada sambutan hangat dari supporter Garuda. Kedatangan mereka hanya disambut beberapa awak media.
(FRI)