sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

10 Pahlawan Nasional yang Diresmikan Prabowo Beserta Profil Singkatnya

Inspirator editor Kurnia Nadya
11/11/2025 16:49 WIB
Pada Senin 10 November 2025 Prabowo menganugerahkan gelar pahlawan nasional kepada 10 tokoh, penganugerahan ini diresmikan dengan upacara di Istana Negara.
10 Pahlawan Nasional yang Diresmikan Prabowo Beserta Profil Singkatnya. (Foto: Istimewa)
10 Pahlawan Nasional yang Diresmikan Prabowo Beserta Profil Singkatnya. (Foto: Istimewa)

2. H. M. Soeharto 

Presiden ke-2 Indonesia yang berkuasa selama 32 tahun. Saat masih menjaid tentara, Soeharto pernah memimpin pasukan merebut kembali Yogyakarta dari penjajah Belanda, dia juga pernah menjabat sebagai pengawal Panglima Besar Sudirman. 

3. Marsinah 

Marsinah adalah seorang buruh asal Nganjuk yang merantau ke Surabaya pada 1989 untuk bekerja di pabrik plastik. Dia adalah sosok yang vokal memperjuangkan nasib dan hak rekan sesama buruh. Marsinah juga terlibat dalam aktivitas Serikat Pekerja Seluruh Indonesia.

4. Mochtar Kusumaatmadha 

Dia adalah mantan menteri hukum, seorang diplomat juga seorang akademisi. Dia pernah mengenyam pendidikan di Harvard Law School. Mochtar pernah menjabat sebagai menteri kehakiman, menteri luar negeri, dan sering merepresentasikan Indonesia di PBB dalam perundingan internasional.

5. Rahmah El Yunusiyah 

Dia adalah pendiri Perguruan Diniyah Putri. Dialah yang menggagaskan keberadaan madrasah diniyah (setara SMP) untuk anak-anak perempuan di Padang Panjang pada 1923. Gagasannya ini dilatarbelakangani kepeduliannya untuk mengangkat derajat kaum perempuan. 

Madrasah Diniyah Putri Padang Panjang yang didirikan Rahmah menginspirasi Universitas Al-Azhar untuk mendirikan fakultas khusus anak perempuan. 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement