Market Watch
Last updated : 15:15 WIB 21/03/2023

Data is a realtime snapshot, delayed at least 10 minutes

Major Indexes
  • IHSG
  • 6,691.61
  • +79.12
  • +1.2%
  • LQ45
  • 929.99
  • +14.42
  • +1.58%
  • IDX30
  • 485.28
  • +7.75
  • +1.62%
  • JII
  • 560.74
  • +5.66
  • +1.02%
Currencies
  • USD-IDR
  • 15,339
  • 0.00%
  • 0
  • HKD-IDR
  • 1,953
  • 0.00%
  • 0
Commodities
  • Emas
  • 970,835
  • -0.52%
  • -5,050
  • Minyak
  • 1,047,040
  • +0.92%
  • +9,510

3 Orang Terkaya di Makassar: Ada yang Pernah Kerja Langsung Bareng Jokowi

Inspirator
Kurnia Nadya
07/02/2023 17:36 WIB
Para orang terkaya di Makassar rata-rata meniti karier di ibu kota dan terlibat dengan pemerintahan.
3 Orang Terkaya di Makassar: Ada yang Pernah Kerja Langsung Bareng Jokowi. (Foto: MNC Media)
3 Orang Terkaya di Makassar: Ada yang Pernah Kerja Langsung Bareng Jokowi. (Foto: MNC Media)

IDXChannel—Siapakah orang terkaya di Makassar, Sulawesi Selatan, saat ini? Pada 2019 Forbes pernah mencatat salah satu orang terkaya di Indonesia ternyata berasal dari Makassar, dia adalah Aksa Mahmud, sang pendiri Bosowa Corp

Selain Aksa Mahmud, ada dua orang lain yang juga masuk dalam jajaran orang-orang terkaya di Makassar. Salah satu di antaranya malah berkiprah besar dalam perekonomian dan perkembangan infrastruktur di Indonesia. 

Siapa saja mereka ini? Dilansir dari Okezeone.com (7/2), berikut ini adalah sederet orang terkaya di Makassar. 

3 Orang Terkaya di Makassar

1. Aksa Mahmud

Aksa Mahmud terkahir di Kabupaten Barru. Ia mendirikan Bosowa Corp, perusahaan yang dikenal dengan bisnisnya di produksi semen. Namun lini bisnisnya tersebar di berbagai sektor. Seperti otomotif, logistik dan transportasi, pertambangan, properti, jasa keuangan, infrastruktur, energi, media, pendidikan, dan lain-lain. 

Aksa juga memiliki saham di dua bank, yakni Bank Bukopin dan Bank QNB Kesawan. Saat namanya masuk dalam jajaran orang terkaya versi Forbes, majalah itu memperkirakan harta kekayaannya mencapai USD780 juta, atau setara dengan triliunan rupiah. 

Selain  menjadi pengusaha, Aksa aktif terlibat dalam politik lewat Partai Golkar dan  pernah menjabat sebagai wakil ketua MPR pada masa pemerintahan mantan presiden Megawati Soekarnoputri, ia menjabat selama lima tahun. 

2. Jusuf Kalla 

Jusuf Kalla adalah toko asal Makassar yang sangat ternama. Beliau pernah menjabat sebagai menteri dan wakil presiden. Jusuf Kalla terkenal dengan keputusan-keputusannya yang terkesan santai namun matang. 

Harta kekayaan mantan presiden Indonesia ini ditaksir mencapai Rp450 miliar lebih. Selain terlibat dalam pemerintahan, ia juga mengelola perusahaannya yakni Kalla Group. 

3. Mathius Salempang 

Namanya dikenal karena jabatannya di jajaran Polri. Mathius memiliki pangkat inspektur jenderal polisi. Ia pernah menjabat sebagai wakil kepala Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. Harta kekayaannya tercatat sekitar Rp9,1 miliar. 

Demikianlah sederet orang terkaya di Makassar. Dua orang di antaranya pernah terlibat dalam pemerintahan, dan satu orang mengabdi pada negara. (NKK)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis IDX Channel tidak terlibat dalam materi konten ini.