IDXChannel—Kisah pengusaha kecil yang sukses selalu menarik untuk diulas. Kali ini tentang Reza Nurhilman, pengusaha kecil yang sukses berkat keunikan metode pemasarannya.
Reza Nurhilman adalah sosok di balik Keripik Maicih yang pernah viral satu dekade silam. Meskipun produk dagangannya hanyalah keripik pedas, namun ia berhasil membuatnya laris terjual dengan cara yang unik.
Reza adalah pria kelahiran Bandung, 29 September 1987. Sejak kecil ia diasuh oleh orang tua angkatnya, sebab kedua orang tua kandungnya telah bercerai. Selepas kelulusannya dari SMA 1 Bandung, Reza memilih untuk buka usaha alih-alih lanjut berkuliah.
Bagaimana mulanya ide berjualan keripik pedas tercetus di kepalanya? Saat itu, Reza pernah bertemu dengan seorang nenek yang menjual keripik pedas di Cimahi. Menurutnya, rasa keripik tersebut enak.
Namun pemasaran keripik itu kurang baik. Dari situlah ia terpikirkan untuk membuat keripik pedas, dan memasarkannya dengan cara yang inovatif, yakni lewat media sosial. Saat itu, marketing yang dilakukan Reza tergolong inovatif.