sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Profil Alexander Barus, CEO PT IMIP yang Menjadi Produsen Nikel Terbesar

Inspirator editor Hafizh Kurniawan
08/12/2022 10:06 WIB
Profil Alexander Barus kini sedang diperbincangkan di tengah masyarakat. Pasalnya, berita mengenai kasus gugatan yang dilayangkan oleh World Trade Organization.
Profil Alexander Barus, CEO PT IMIP yang Menjadi Produsen Nikel Terbesar. (FOTO: MNC Media)
Profil Alexander Barus, CEO PT IMIP yang Menjadi Produsen Nikel Terbesar. (FOTO: MNC Media)

IDXChannel - Profil Alexander Barus kini sedang diperbincangkan di tengah masyarakat. Pasalnya, berita mengenai kasus gugatan yang dilayangkan oleh World Trade Organization (WTO) kepada Indonesia tentang ekspor paksa nikel mentah, Indonesia mengalami kekalahan dalam gugatan tersebut. 

Padahal Indonesia merupakan negara dengan jumlah Sumber Daya Alam yang berlimpah. Terkhusus di bidang Industri Tambang Nikel ini harus dimaksimalkan. Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menginginkan Indonesia membangun ekosistem yang besar dari industri baterai kendaraan listrik, maka dari itu dengan dapat mengolah hasil tambang nikel menjadi baterai kendaraan listrik maka ekonomi Indonesia akan semakin maju.

Lantas bagaimana profil Alexander Baru? Simak penjelasan yang dihimpun kami dari berbagai sumber. 

Tentang PT IMIP

Salah satu wilayah yang memiliki kekayaan Sumber Daya Alam nikel yang berlimpah adalah di Pulau Sulawesi. Telah banyak perusahaan produsen nikel yang berdiri di Pulau Sulawesi, ada yang di Sulawesi Tengah, maupun Sulawesi Tenggara.

Salah satu produsen nikel yang ada di Sulawesi tengah adalah PT Indonesia Morowali Industri Park (IMIP). Perusahaan IMIP ini dibangun di Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah. 

Pada tahun 2018, PT Indonesia Morowali Industrial Park mampu mengubah peta produsen nikel olahan di Indonesia, sehingga menggeser PT Vale Indonesia Tbk. Hal ini disebabkan karena PT IMIP telah menguasai separuh produksi nikel olahan di Indonesia.

Saat ini PT Indonesia Morowali Industrial Park dipimpin oleh Chief Executive Officer (CEO) bernama Alexander Barus. Alexander mengatakan kini ia sedang membangun pabrik khusus daur ulang (recycle) baterai Lithium di Morowali.

Ia akan menerapkan teknologi terbaru untuk pengolahan daur ulang baterai Lithium. Alexander Barus juga menerangkan bahwa apabila semuanya telah selesai dibangun, maka IMIP akan menjadi salah satu smelter nickel cobalt terbesar di dunia. Sekedar informasi bahwa Smelter Nikel adalah pabrik yang mengelola produk tambang nikel mentah berbentuk biji hingga menjadi bahan setengah jadi, yang biasanya berbentuk batangan.

Profil Alexander Barus

1. Perjalanan Karir

Alexander Barus merupakan seorang Warga Negara Indonesia (WNI) yang saat ini sedang menjabat sebagai Chief Executive Officer (CEO) dari perusahaan tambang nikel yang ada di sulawesi tengah. Perusahaan tersebut adalah PT Indonesia Morowali Industrial Park.

Alexander Barus menjabat sebagai Chief Executive Officer (SEO) PT IMIP sejak tahun 2015 hingga saat ini. Selain itu, Beliau juga memegang beberapa jabatan di berbagai perusahan. Diantaranya yaitu :

  1. Presiden Direktur PT Saka Dirgantara Energi
  2. Wakil Direktur Utama PT Bintang Delapan Mineral
  3. Komisaris Utama PT Gula Energi Nusantara
  4. Komisaris Utama PT Dwikarsa Sejahtera Abadi.

Profil Alexander Barus, CEO PT IMIP yang Menjadi Produsen Nikel Terbesar. (FOTO: MNC Media)

Selain beberapa jabatan yang Beliau pimpin. Sebelumnya Beliau juga pernah memegang Jabatan di berbagai perusahaan. Diantaranya yaitu :

  1.  Direktur Utama PT Indomining
  2.  Direktur Kimia - Industri Hulu di Kementerian Perindustrian
  3. Anggota tim pasokan gas di bawah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
  4. Atase Perdagangan di KBRI
  5. Direktur Badan Pengembangan Teknologi Perindustrian & Perdagangan Kementerian Perindustrian & Perdagangan Indonesia

2. Pendidikan Alexander Barus

Alexander Barus memiliki gelar MBA di bidang Administrasi Bisnis, MA di bidang Ekonomi Moneter, dan PhD di bidang Keuangan, dari University of New Orleans, Amerika Serikat. Dari perjalanan pendidikan yang luar biasa tersebut mengantarkan Beliau hingga saat ini bisa menjadi sosok yang inspiratif bagi banyak orang.

Demikian penjelasan mengenai profil Alexander Barus. Semoga informasi ini bisa menginspirasi Anda semuanya untuk terus bekerja keras mencapai segala yang diimpikan.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement