sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

4 Alasan Perusahaan Melakukan Buyback Saham yang Perlu Diketahui Investor 

Market news editor Ratih Ika Wijayanti
25/05/2023 09:32 WIB
Ada beberapa alasan perusahaan melakukan buyback saham. Aksi korporasi ini kerap menjadi solusi bagi perusahaan untuk meningkatkan rasio keuangannya.
4 Alasan Perusahaan Melakukan Buyback Saham yang Perlu Diketahui Investor. (Foto: MNC Media)
4 Alasan Perusahaan Melakukan Buyback Saham yang Perlu Diketahui Investor. (Foto: MNC Media)

Secara garis besar, ada beberapa alasan mengapa sebuah perusahaan melakukan buyback saham. Beberapa alasan tersebut antara lain sebagai berikut. 

1. Meningkatkan Laba per Saham

Salah satu alasan perusahaan melakukan buyback saham adalah untuk meningkatkan laba per saham atau earning per share. Pembelian kembali saham oleh perusahaan ini akan secara otomatis membuat jumlah saham yang beredar di pasaran berkurang. 

Apabila jumlah saham beredar berkurang, maka ratio earning per share atau keuntungan per lembar sahamnya akan meningkat. Artinya, aksi buyback saham ini akan mempengaruhi peningkatan rasio keuangan perusahaan pun yang sangat berperan penting dalam menganalisis fundamental perusahaan. 

2. Meningkatkan Harga Saham

Buyback saham juga kerap dilakukan dengan alasan untuk mengurangi jumlah saham yang beredar agar harga saham dapat meningkat kembali. Apalagi ketika harga saham sudah terlalu murah, entah karena keuntungan perusahaan yang turun maupun kondisi ekonomi yang sedang terpuruk, maka aksi buyback saham ini menjadi salah satu solusi yang kerap dilakukan perusahaan. 

Aksi buyback saham ini dapat menenangkan kepanikan market sehingga bisa mengerek naik harga saham dan membeli sahamnya kembali stabil. 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement