Meski begitu, pelaku pasar belum melihat potensi koreksi berkepanjangan. Indeks-indeks utama berhasil menutup sesi jauh dari level terendah hariannya, ketika Nasdaq sempat turun lebih dari 2 persen. Indeks biotek Nasdaq, NNBI, justru naik 0,7 persen ke rekor penutupan.
Para analis di Jefferies mencatat adanya sinyal bahwa pasar bisa bersiap untuk reli, termasuk rasio put/call yang berada di posisi tertinggi sejak Juli serta lebih dari 600 juta kontrak put yang diperdagangkan dalam sebulan terakhir—mendekati level yang terlihat saat pengumuman tarif pada April oleh pemerintahan Trump.
“Menurut saya, ini lebih merupakan penyesuaian arah ketimbang runtuhnya perdagangan berbasis AI,” ujar Kepala Strategi Investasi di Empower, Marta Norton.
Norton menambahkan, “Semua yang sebelumnya melaju cepat kini mulai melambat. Bagi saya, ini mencerminkan sentimen pasar yang terlalu nyaman, bukan hanya pada AI, tetapi pada segala sesuatu yang harganya terus naik.” (Aldo Fernando)