sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bursa Asia Cenderung Naik, Ikuti Penguatan Wall Street 

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
15/01/2025 09:35 WIB
Bursa saham Asia cenderung menguat pada Rabu (15/1/2025), mengikuti jejak Wall Street yang menghijau semalam.
Bursa Asia Cenderung Naik, Ikuti Penguatan Wall Street. (Foto: Reuters)
Bursa Asia Cenderung Naik, Ikuti Penguatan Wall Street. (Foto: Reuters)

Mengutip MT Newswires, pertumbuhan indeks harga produsen (PPI) di AS secara tak terduga melambat secara bulanan pada bulan lalu, didorong stabilnya biaya jasa grosir dan melambatnya kenaikan harga barang, menurut laporan Biro Statistik Tenaga Kerja AS (BLS).

"Laporan harga produsen yang lebih jinak dari perkiraan ini memberikan sedikit kelegaan bagi Federal Reserve yang semakin khawatir terhadap percepatan tekanan biaya," kata analis Stifel.

"Meski laporan ini tidak banyak mengurangi kemungkinan — atau kebutuhan — penyesuaian kebijakan dalam waktu dekat, laporan ini tampaknya memberikan lebih banyak fleksibilitas bagi Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) untuk menyesuaikan kebijakan di tahun baru dengan rezim baru di Washington."

Data BLS yang dirilis Rabu diperkirakan menunjukkan indeks harga konsumen AS naik 0,4 persen secara bulanan dan 2,9 persen secara tahunan pada Desember, menurut konsensus yang dihimpun Bloomberg.

Optimisme bisnis kecil di AS mencapai level tertinggi sejak Oktober 2018, sementara indeks ketidakpastian menurun, menurut survei Desember dari National Federation of Independent Business (NFIB) yang dirilis Selasa.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement