IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (27/11/2025) ke rentang 8.542-8.650.
Technical Analyst WH Project, William Hartanto menilai, IHSG memasuki zona super strong uptrend setelah kembali mencetak rekor tertinggi sepanjang masa di level 8.600.
“Penguatan IHSG masih kokoh. Indeks langsung mencetak all time high baru di 8.600 dan saat ini berada di fase super strong uptrend,” ujar William dalam riset hariannya, Rabu (26/11/2025).
Meski dominan menguat, William menilai masih terdapat ruang bagi IHSG untuk menguji level support terdekat di 8.542. Menurutnya, area tersebut menjadi momentum untuk aksi buy on weakness, seiring peluang indeks untuk tetap bertahan di atas level psikologis 8.500 hingga penutupan November 2025.
Di tengah reli indeks, investor asing mencatatkan arus keluar (foreign outflow) sebesar Rp506,34 miliar. Namun, aksi asing tercatat tidak seragam di masing-masing saham.