Imbas China Pangkas Impor, Harga Batu Bara Hari Ini Ambles 8,23 Persen

IDXChannel - Harga batu bara mengalami penurunan hingga 8,32% pada perdagangan Rabu (25/5) pagi ini.
Menurut pasar ICE NewCastle, harga batu baru untuk kontrak Juni 2022 tercatat berada di level US$ 378,65 per ton setelah sebelumnya menyentuh US$ 413 per ton.
Selama 5 hari ke belakang, harga emas hitam ini tercatat merosot 5,25%. Sementara untuk harga batu bara kontrak Juli 2022 bertengger di harga US$378,65 per ton dan berada di level US$ 408 per ton untuk kontrak Mei 2022.
Pemangkasan konsumsi impor batu bara oleh China, pasokan baja di Eropa yang melimpah dan penutupan sebagian besar pembangkit batu bara di Pakistan masih menjadi faktor utama yang menyebabkan harga batu bara alami pelemahan.
Keputusan China untuk memangkas konsumsi impor batu bara lantaran Presiden Xi Jinping berkomitmen mendukung energi baru terbarukan. Di sisi lain, China juga meningkatkan produksi untuk mengamankan pasokan batu bara dalam negeri.
Mengutip S&P Global, pada periode Januari-April 2022, produksi batu bara China tercatat meningkat 10,5%. Impor China akan batu bara juga tercatat menurun 16%.