sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Inilah Syarat dan Cara Beli Saham Luar Negeri Terbaru 2023

Market news editor Mohammad Yan Yusuf
10/07/2023 10:15 WIB
Syarat dan cara beli saham luar negeri bisa dilakukan dengan mudah. Langkahnya pun tidak sulit.
Inilah Syarat dan Cara Beli Saham Luar Negeri Terbaru 2023. (FOTO : MNC MEDIA)
Inilah Syarat dan Cara Beli Saham Luar Negeri Terbaru 2023. (FOTO : MNC MEDIA)

3. Buka Rekening Saham

Cara beli saham luar negeri yang bisa Anda lakukan berikutnya adalah membuka rekening. Dalam hal ini, berarti Anda perlu mendaftar untuk pembukaan rekening saham luar negeri.

Aplikasi broker internasional biasanya sudah menyediakan fitur untuk pembukaan rekening saham luar negeri tersebut. Caranya pun sama seperti pembukaan rekening saham lokal.

Adapun rekening saham ini nantinya dapat digunakan untuk menyimpan modal maupun hasil transaksi selama kamu melakukan investasi.

4. Setorkan Modal

Cara beli saham luar negeri selanjutnya yaitu menyetorkan modal. Tentunya, hal ini sangatlah penting karena tanpa modal Anda tidak bisa memulai investasi saham.

Setelah berhasil mendaftarkan rekening saham internasional, maka Anda bisa mendepositkan sejumlah dana untuk modal berinvestasi.

Biasanya, terdapat ketentuan minimal deposit yang harus kamu perhatikan. Perlu diingat juga bahwa bank yang melayani transfer ke perusahaan asing jumlahnya terbatas.

5. Lakukan Transaksi

Cara beli saham luar negeri yang terakhir yaitu melakukan transaksinya. Jika modal sudah tersedia, maka kamu siap untuk melakukan jual beli saham.

Trading saham luar negeri biasanya memerhatikan jam buka pasar, di mana zona waktunya mengikuti negara asing terkait.

Itulah penjelasan syarat dan cara beli saham luar negeri. Semoga informasi ini berguna bagi Anda dan menambah wawasan. (MYY)

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement