Kemudian pada tanggal yang sama 31 Juli 2024, dilaporkan ada transaksi pembelian sebanyak 4,65 miliar saham VKTR oleh PT Silvery Moon Investment Ltd dengan harga transaksi nol rupiah.
Kini, investor baru tersebut menggenggam 10,63 persen atau 4,65 miliar saham VKTR dari sebelumnya nol saham atau nol persen.
Sebelumnya, nama Silvery Moon Investment tidak masuk dalam daftar pemegang saham VKTR. Dari daftar pemegang saham 5 persen atau lebih VKTR per 30 Juni 2024, tercatat PT Bakrie Brothers menguasai 45,55 persen saham VKTR atau sebanyak 19,92 miliar saham.
Disusul PT Bakrie Metal Industries dengan kepemilikan 6,55 miliar saham atau 14,98 persen. Dan Kuantum Akselerasi Indonesia mengempit 4,84 miliar saham atau 11,06 persen.
(Fiki Ariyanti)