sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Panas di Final Piala AFF, Bagaimana Head to Head IHSG vs SET Thailand

Market news editor Dinar Fitra Maghiszha
01/01/2022 17:48 WIB
Baik Indonesia dan Thailand, keduanya memiliki indeks saham acuan yang menunjukkan pergerakan rata-rata seluruh saham di dalam bursa.
Panas di Final Piala AFF, Bagaimana Head to Head IHSG vs SET Thailand. (Foto: MNC Media)
Panas di Final Piala AFF, Bagaimana Head to Head IHSG vs SET Thailand. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Leg kedua antara Indonesia vs Thailand sebagai laga terakhir Piala AFF akan berlangsung malam ini. Pertandingan tersebut akan menentukan siapa juara piala AFF di mana saat ini Indonesia tertinggal 0-4 atas Thailand pada leg pertama.

Pertandingan kedua negara tersebut mendapat perhatian dari investor pasar modal mengingat bursa saham di kedua negara sedang tidak beroperasi alias libur weekend.

Baik Indonesia dan Thailand, keduanya memiliki indeks saham acuan yang menunjukkan pergerakan rata-rata seluruh saham di dalam bursa. Dengan adanya grafik indeks tersebut, pelaku pasar modal dapat melihat kondisi pasar saham secara real time untuk mengukur kinerja semua saham di dalam bursa melalui indeksasi.

Selain itu, grafik indeks juga dapat menjadi cerminan iklim investasi di negara tersebut.

Indonesia memiliki indeks acuan yang dinamakan indeks harga saham gabungan atau Indonesia Composite Index (ICI) / Jakarta Composite Index (JCI) atau juga bisa disebut IDX Composite. IHSG mencakup nilai  pergerakan saham biasa dan saham prefren yang tercatat di bursa.

Sedangkan Thailand memiliki Stock Exchange of Thailand atau SET yang merupakan salah satu bursa saham terbesar dan teraktif di ASEAN. SET merupakan indeks yang menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi Thailand dan berguna bagi seluruh pelaku pasar modal dalam memantau pergerakan aset ekuitas yang diperdagangkan di Bangkok Stock Exchange Co. Ltd. (BSE).

Terdapat sejumlah data menarik termasuk kinerja sepanjang indeks tersebut sepanjang tahun 2021. Berdasarkan penelusuran MNC Portal Indonesia dari data pasar modal Sabtu (1/1/2021), berikut head to head kinerja IHSG vs SET selama 2021:

1.  Kinerja Sesi Terakhir 2021

IHSG mengalami koreksi -19,19 point atau -0,29% di level 6.581,48 pada perdagangan sesi terakhir, Kamis (30/12). ihsg dibuka di 6.609,44 dan bergerak di area 6.581,48 - 6.613,73. volume perdagangan mencapai 26,27 milyar lembar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 10,27 triliun.

SET berakhir menguat 4.29 point atau 0,26% di 1.657,62. set dibuka di 1.657,29 dan bergerak fluktuatif di range 1.652,37 - 1.660,85. adapun volume perdagangan mencapai 21,30 milyar lembar saham dan nilai transaksi mencapai THB 74,53 milyar atau setara Rp31,9 triliun (asumsi kurs 1 THB = Rp429,04)

2. Total kenaikan 2021

Data perdagangan sepanjang 2021 per 30 desember mencatat ihsg mengalami pertumbuhan sebesar 10,08% dengan range pergerakan di 5.735,47 - 6.754,46 atau 1.018,99 poin

SET mengalami kenaikan 14,37% dengan range pergerakan 235,37 poin di area 1.425,48 - 1.660,85.

3. Level Tertinggi-Terendah Harian 2021

Level terendah yang pernah dicapai IHSG terjadi pada 1 Februari 2021 di 5.735,47. Saat itu IHSG dibuka di 5.856,78 dan ditutup menguat 3,50% di 6.067,54 dengan volume perdagangan mencapai 20,89 miliar lembar saham. 

Sedangkan level tertinggi yang pernah disentuh IHSG terjadi pada 22 November 2021 di 6.754,46. Ini merupakan level tertinggi IHSG sepanjang masa / all time high (ATH). Saat itu IHSG dibuka di titik 6.731,52 dan ditutup naik 0,05% di 6.723,39 dengan volume perdagangan sebesar 21,81 miliar lembar saham.

Sementara level terendah yang dicapai SET terjadi pada 4 Januari 2021 di 1.425,28. SET saat itu ditutup naik 1,30% di 1.468,24. 

Adapun level tertinggi terjadi pada 30 Desember 2021 yang menyentuh level 1.660,85. Saat itu SET ditutup menguat 0,26% di 1.657,62.

4. Jumlah Perusahaan Listing 2021

Sepanjang tahun ini, jumlah perusahaan baru yang listing di BEI mencapai 54 perusahaan dengan total penghimpunan dana ssbesar Rp62,61 triliun. Dengan demikian, total perusahaan yang tercatat si bursa mencapai 766 perusahaan 

Sedangkan di BSE, terdapat 38 perusahaan baru yang mendaftar dan menambah total perusahaan terdaftar mencapai 593 perusahaan.

5. Jumlah Investor

Jumlah investor pasar modal Indonesia mencapai 7,47 juta investor, di mana 3,45 juta merupakan investor saham. Adapun rata-rata investor aktif sebesar 198 ribu 

Sementara jumlah akun trading saham di Thailand per 30 Desember 2021 mencapai 2.129.035 dengan rata-rata investor aktif sebesar 792.184.

6. Kapitalisasi Pasar

Total kapitalisasi pasar IHSG per 30 Desember 2021 mencapai Rp8.284,87 triliun.  Sedangkan SET memiliki kapitalisasi pasar sebesar THB19,58 triliun. (TYO)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement