sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Saham Undervalued, Asuransi MAG (AMAG) Bakal Buyback Rp90 Miliar

Market news editor Desi Angriani
23/01/2026 18:55 WIB
Periode buyback terhitung sejak 26 Januari sampai dengan 26 April 2026 dengan harga maksimum Rp420 per saham.
Saham Undervalued, Asuransi MAG (AMAG) Bakal Buyback Rp90 Miliar (Foto: dok Freepik)
Saham Undervalued, Asuransi MAG (AMAG) Bakal Buyback Rp90 Miliar (Foto: dok Freepik)

IDXChannel - PT Asuransi Multi Artha Guna Tbk (AMAG) atau Asuransi MAG berencana melakukan pembelian kembali saham atau buyback untuk menjaga stabilitas harga di pasar.

AMAG akan buyback hingga 237.194.064 saham dengan nilai maksimum Rp90,15 miliar. Periode buyback terhitung sejak 26 Januari sampai dengan 26 April 2026 dengan harga maksimum  Rp420 per saham.

Dalam prospektus, Jumat (23/1/2026) jumlah saham yang akan dibeli kembali tersebut tidak akan melebihi 20 persen dari modal ditempatkan dan disetor perseroan.

Sementara itu, jumlah saham free float setelah pelaksanaan pembelian kembali saham tidak akan menjadi kurang dari 7,5 persen dari modal ditempatkan dan disetor perseroan.

Manajemen AMAG menjelaskan, kas internal yang akan digunakan untuk pelaksanaan pembelian kembali saham tidak akan mempengaruhi kegiatan usaha dan operasional perseroan.

"Perseroan memperkirakan bahwa pembelian kembali saham Perseroan dan dampak atas biaya pembiayaan tidak akan mengakibatkan penurunan pendapatan," tutur manajemen Asuransi MAG.

Per 31 Desember 2024, laba per saham perseroan Rp46,15 dan diperkirakan akan turun 24,7 persen menjadi Rp34,74 per saham setelah pelaksanaan rencana pembelian kembali saham Perseroan. 

Dengan adanya buyback, perseroan berharap harga saham di masa mendatang menjadi lebih stabil dan berdampak positif bagi pemegang saham.

Hingga Jumat (23/1/2026), saham AMAG menguat tipis 0,49 persen ke Rp410. Saham Asuransi MAG ini terpantau fluktuatif dan cenderung koreksi sejak awal tahun, namun masih mencatatkan penguatan 7,89 persen dalam satu bulan.

(DESI ANGRIANI)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement