sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

VISI Habiskan Dana IPO Rp71,13 Miliar untuk Modal Kerja dan Beli Truk

Market news editor Dhera Arizona Pratiwi
22/01/2026 10:10 WIB
PT Satu Visi Putra Tbk (VISI) sudah menghabiskan dana hasil penawaran perdana saham (IPO) sebesar Rp71,13 miliar per 31 Desember 2025.
VISI Habiskan Dana IPO Rp71,13 Miliar untuk Modal Kerja dan Beli Truk. (Foto iNews Media Group)
VISI Habiskan Dana IPO Rp71,13 Miliar untuk Modal Kerja dan Beli Truk. (Foto iNews Media Group)

VISI menawarkan harga perdana Rp120 per saham. Dalam penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO), perseroan menawarkan 615 juta saham atau sebanyak 20 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh.

Dengan demikian, perseroan berpotensi meraup dana segar sebesar Rp73,80 miliar. Dari dana tersebut, dikurangi biaya IPO Rp2,66 miliar, sehingga hasil bersihnya Rp71,13 miliar.

Sekadar informasi, Satu Visi Putra merupakan pemasok (supplier) bagi distributor-distributor digital printing. Bahan baku diambil melalui impor produk dari sejumlah pabrikan dari China.

Perseroan melakukan impor barang melalui Pelabuhan Surabaya dan Jakarta yang kemudian disalurkan menuju ke 11 gudang penyimpanan yang terletak di Bekasi dan Surabaya.

Sebanyak 11 gudang penyimpanan yang dikuasai perseroan memiliki luas total 9.354 meter persegi yang terletak di Surabaya sebanyak lima gudang, dan Bekasi satu gudang. Sedangkan sebagai sarana logistik Perseroan mengoperasikan tiga belas mobil truk bagi sarana pengiriman produk ke distributor.

(Dhera Arizona)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement