sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Begini Lho, Cara Membuat Profil Linkedin yang Menarik dan Profesional

Milenomic editor Mohammad Yan Yusuf
09/03/2022 16:01 WIB
Beragam cara membuat profil linkedin menarik mudah ditemukan dalam google. Namun hanya beberapa saja yang bisa membuat sejumlah orang melirik profil mu.
Begini Lho, Cara Membuat Profil Linkedin yang Menarik dan Profesional. (Foto : MNC Media)
Begini Lho, Cara Membuat Profil Linkedin yang Menarik dan Profesional. (Foto : MNC Media)
  1. Gunakan Kata Kunci

Para Search Engine Optimization (SEO) yang pintar selalu menggunakan kata kunci. Tentunya ini juga perlu dilakukan di seluruh profil Anda terutama Summary dan Experience. 

Umumnya, para perekrut akan memakai LinkedIn dan memasukkan kata kunci spesifik untuk mencari calon pekerja.

  1. Buatlah Professional Headline dan Summary yang Menarik

Cara membuat profil linkedin menarik selanjutnya yaitu membuat professional headline terletak di bagian atas profil dan dapat diisi hingga 120 karakter untuk mendeskripsikan pekerjaan Anda. 

Biasanya para pengguna Linkedin mencantumkan nama posisi atau jabatan mereka pada bagian tersebut. Pilihlah kata kunci yang deskriptif sekaligus menarik. Misalnya, 'Recruiter, HR, Talent Management Expert' atau 'Brand Marketing, PR, Communications Professional'.

Selain itu, untuk menulis Summary yang baik, bayangkan bahwa Anda hanya diberi waktu satu menit untuk mendeskripsikan diri Anda. Tuangkan deskripsi tersebut ke dalam satu paragraf. Anda bisa menyebutkan tiga keterampilan atau pencapaian terbaik Anda dalam dunia profesional.

Halaman : 1 2 3 4 5 6
Advertisement
Advertisement