sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

BPJSTKU Adalah: Manfaat, Layanan, dan Cara Daftar

Milenomic editor Ratih Ika Wijayanti
20/09/2024 12:48 WIB
BPJSTKU adalah aplikasi resmi yang dikelola oleh BPJS Ketenagakerjaan untuk memudahkan peserta dalam mengakses layanan secara online. 
BPJSTKU Adalah: Manfaat, Layanan, dan Cara Daftar. (Foto: MNC Media)
BPJSTKU Adalah: Manfaat, Layanan, dan Cara Daftar. (Foto: MNC Media)

Perilisan aplikasi BPJSTKU ini juga merupakan sebuah upaya bagi pihak BPJS Ketenagakerjaan untuk memperbanyak jumlah kepesertaan, memaksimalkan layanan jaminan sosial untuk para pekerja, serta mempermudah para peserta untuk mengakses informasi yang mereka butuhkan.

Manfaat dan Layanan BPJSTKU

Aplikasi BPJSTKU memiliki berbagai manfaat bagi para pekerja yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan. Manfaat ini bisa didapatkan dengan adanya layanan seperti berikut ini. 

1. Pemantauan Saldo JHT 

Peserta dapat melihat saldo Jaminan Hari Tua secara real-time. Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur simulasi yang memungkinkan peserta memproyeksikan jumlah saldo yang akan diterima di masa depan berdasarkan gaji dan masa kerja.

2. Informasi Status Kepesertaan

Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur pengecekan status kepesertaan yang menyajikan data kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, apakah masih aktif atau nonaktif.

3. Fasilitas Pengkinian Data

Peserta bisa memperbarui data pribadi seperti alamat, nomor telepon, dan rekening bank secara langsung melalui aplikasi.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement