“Teknologi berupa solusi human resource berbasis awan mempermudah HR melakukan berbagai pengaturan ulang, mulai dari mengubah clock in-clock out time bagi karyawan hinggamemperkirakan kebutuhan tenaga kerja yang harus piket selama saat Lebaran,” katanya.
Ia menambahkan bahwa solusi HR turut bermanfaat bagi perusahaan paska Lebaran. “Setelah Lebaran, solusi HR akan membantu perusahaan untuk merekrut karyawan baru, mulai dari mempermudah penyebaran informasi lowongan hingga memproses CV kandidat yang masuk.
Sebab itu, perusahaan perlu menjadikan momentum Ramadhan untuk mendigitalisasi sistem HR mereka,” tutupnya.
(SAN)