Simak 7 Tips Menghindari Modus Developer Rumah Bodong Agar Tidak Tertipu

IDXChannel – Ada beberapa tips menghindari modus developer rumah bodong yang perlu Anda ketahui. Memiliki rumah sendiri adalah sebuah impian yang diinginkan banyak orang.
Banyak sekali developer yang menawarkan properti dengan harga yang menarik perhatian. Namun, Anda juga perlu hati-hati dalam memilih pengembang rumah. Bisa jadi pengembang tersebut memiliki niat yang tidak baik.
Nah, apa saja tips menghindari modus developer rumah bodong agar Anda tidak tertipu? Simak penjelasannya berikut ini:
Tips Menghindari Modus Developer Rumah Bodong
-
Mencari Tahu Reputasi Developer
Hal yang pertama dan utama sebelum memilih pengembang adalah dengan mencari tahu reputasinya. Anda bisa mempertimbangkan dan menilai lebih dalam apakah pengembang tersebut layak untuk dipilih atau tidak.
-
Amati Legalitas Sertifikat Hak Milik dan Izin Mendirikan Bangunan
Legalitas dari dokumen rumah juga penting untuk diperhatikan. Hal ini bertujuan untuk menghindari masalah yang bisa terjadi di kemudian hari, seperti penyegelan oleh pihak berwenang, penolakan kredit bank, dan masalah lainnya.
-
Kritis Terhadap Waktu Balik Nama
Ketika Anda ingin membeli rumah melalui pengembang, biasanya sertifikat rumah tersebut akan diganti atas nama pengembang. Jika Anda tertarik untuk membelinya, pastikan bahwa Anda mengetahui waktu untuk pengalihan nama rumah tersebut menjadi atas nama Anda.