IDXChannel – Seleksi kompetensi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) Guru Tahun Anggaran 2022 baru saja diumumkan hari ini, Kamis (9/3/2023).
Peserta bisa mengakses secara online pengumuman hasil seleksi tersebut. Lantas, bagaimana cara mengecek pengumuman tersebut?
1. Peserta bisa mengakses laman PPPK guru melalui laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id/hasil_seleksi_2022/
Peserta kemudian memasukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor peserta untuk mencari informasi data kelulusan. Klik Cari Data Hasil kelulusan akan muncul dalam laman tersebut.
2. Peserta bisa mengakses Laman SSCASN melalui https://sscasn.bkn.go.id
Peserta bisa mengklik tombol login, masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password yang telah terdaftar untuk mengikuti seleksi PPPK Guru 2022 dan Klik Masuk. Hasil seleksi akan otomatis muncul di dashboard masing-masing peserta.
3. Peserta bisa mengecek laman resmi dari instansi yang dilamar sebelumnya untuk melihat hasil seleksi kompetensi di pengumuman yang dikeluarkan oleh masing-masing instansi
“Pengumuman Seleksi PPPK Guru tahun 2022 dapat #SobatBKN akses pada laman Kemdikbud @ditjen.gtk.kemdikbud dan pengumuman masing-masing instansi ya. Bisa juga dengan login via akun masing-masing pada portal SSCASN,” tulis akun instagram resmi Badan Kepegawaian Negara @bkngoidofficial, Kamis (9/3/2023).
(DES)