sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bandara Changi Singapura Tingkatkan Pemeriksaan Imbas Wabah Nipah di India

News editor Wahyu Dwi Anggoro
29/01/2026 12:06 WIB
Singapura akan meningkatkan pemeriksaan kesehatan di Bandara Changi setelah munculnya wabah virus Nipah di India.
Bandara Changi Singapura Tingkatkan Pemeriksaan Imbas Wabah Nipah di India. (Foto: Freepik)
Bandara Changi Singapura Tingkatkan Pemeriksaan Imbas Wabah Nipah di India. (Foto: Freepik)

IDXChannel - Singapura akan meningkatkan pemeriksaan kesehatan di Bandara Changi setelah munculnya wabah virus Nipah di India.

Dilansir dari Xinhua pada Kamis (29/1/2026), langkah ini termasuk pemeriksaan suhu untuk penerbangan dari daerah yang terdampak.

"Para pelancong yang datang disarankan untuk mencari perawatan medis jika merasa tidak sehat setelah bepergian," kata Badan Pengendalian Penyakit Menular Singapura dalam sebuah pernyataan.

Badan tersebut mencatat bahwa program pengawasan yang memantau populasi kelelawar Singapura sejak 2011 belum mendeteksi keberadaan virus tersebut. 

Kementerian Tenaga Kerja Singapura juga meningkatkan pengawasan terhadap pekerja migran, khususnya yang baru tiba dari Asia Selatan.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement