IDXChannel—Menteri Luar Negeri Sugiono menjelaskan keanggotaan Indonesia dalam Dewan Perdamaian Dunia atau Board of Peace menjadi langkah strategis agar Indonesia dapat terlibat langsung dalam proses pengambilan keputusan.
Seperti diketahui, Indonesia resmi bergabung di Dewan Perdamaian Dunia. Keputusan ini diambil presiden sebagai bentuk komitmen aktif Indonesia dalam menjaga stabilitas global, khususnya mendukung perdamaian dan kemerdekaan Palestina.
Sugiono menjelaskan bahwa Board of Peace merupakan badan internasional yang bertugas memantau proses stabilisasi serta upaya rehabilitasi, terutama di Gaza, Palestina.
“Board of Peace ini merupakan badan internasional yang bertugas untuk memonitor administrasi stabilisasi dan juga upaya-upaya rehabilitasi di Gaza, khususnya di Palestina,” ujar Sugiono dalam keterangannya, Sabtu (24/1/2026).
Sejak awal Indonesia terlibat dan konsisten menyuarakan pentingnya perdamaian Palestina. Karena itu, ketika piagam pembentukan Dewan Perdamaian ditandatangani dalam proses yang relatif cepat, Prabowo memutuskan Indonesia harus berada di dalamnya.