IDXChannel – Pemerintah China mengecam keras serangan udara Amerika Serikat (AS) terhadap fasilitas nuklir Iran. China menilai serangan itu merusak kredibilitas AS dan berisiko memperparah ketegangan di kawasan Timur Tengah.
Dilansir Channel News Asia, mengutip dari laporan media pemerintah China CCTV usai sidang darurat Dewan Keamanan PBB, Minggu (22/6/2025).
Dalam sidang Dewan Keamanan PBB, China bersama Rusia dan Pakistan mendorong resolusi yang menyerukan gencatan senjata segera tanpa prasyarat di kawasan konflik.
“Semua pihak, terutama Israel, harus segera menghentikan serangan demi mencegah eskalasi lebih lanjut dan perluasan perang,” ujar Duta Besar China untuk PBB, Fu Cong.
Dia juga meminta agar seluruh negara menghindari penggunaan kekuatan militer dan tidak melakukan langkah-langkah yang dapat memperburuk situasi.