Dia menambahkan, kondisi Halte Transjakarta Tendean saat itu dipenuhi penumpang yang sedang menunggu bus. Melihat api menyala, semua penumpang yang ada di dalam halte pun berhamburan, mereka berlarian menjauh dari api untuk menyelamatkan diri.
"Pokoknya ada api tiba-tiba muncul, langsung besar. Cepat gede apinya," katanya.
Akibat kebakaran itu, hampir seluruh bagian dalam Halte Transjakarta Tendean hangus terbakar, baik dinding maupun plafonnya. Selain itu, kaca-kaca di Halte Transjakarta Tendean tampak pecah.
(SLF)