sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Pencarian Korban Longsor Cisarua Tetap Dilanjutkan Meski Sudah Jalan Sepekan

News editor Jonathan Simanjuntak
30/01/2026 20:25 WIB
Operasi pencarian dan pertolongan korban longsor di Desa Pasirlangu, Cisarua, Bandung Barat.Syafii tak menerangkan sampai kapan operasi SAR bakal dilanjutkan
Pencarian Korban Longsor Cisarua Tetap Dilanjutkan Meski Sudah Jalan Sepekan
Pencarian Korban Longsor Cisarua Tetap Dilanjutkan Meski Sudah Jalan Sepekan

IDXChannel - Operasi pencarian dan pertolongan korban longsor di Desa Pasirlangu, Cisarua, Bandung Barat, Jawa Barat, akan dilanjutkan meskipun pencarian sudah berjalan selama sepekan.

"Dari hasil asesmen kita tadi mendengar, akhirnya kita memutuskan bahwa operasi pencarian dan Pertolongan terus kita laksanakan dengan pelibatan semaksimal mungkin kekuatan," kata Kepala Basarnas, Marsekal Madya Mohammad Syafii kepada wartawan, Jumat (30/1/2026).

Syafii tak menerangkan sampai kapan operasi SAR bakal dilanjutkan. Namun dia berharap seluruh korban bisa ditemui sebelum masa tanggap darurat di Kabupaten Bandung Barat selesai pada 6 Februari 2026 mendatang.

"Pemda mendeclare tanggap darurat ini dilaksanakan selama 14 hari (sampai tanggal 6 Februari), mudah-mudahan sebelum 14 hari kita sudah bisa menemukan semua korban," kata dia.

Dalam kesempatan yang sama, Syafii juga menerangkan operasi pencarian korban di Cisarua selama satu pekan berhasil menemukan 60 kantong jenazah. Jumlah kantong jenazah belum bisa dipastikan apakah sesuai dengan jumlah korbannya.

"Sampai dengan hari ketujuh ini jumlah korban yang telah kita evakuasi sejumlah 60 bodypack," kata dia.

(Nur Ichsan Yuniarto)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement