IDXChannel - Pusat Jantung Cedars-Smidt Sinai melaporlan penyintas Covid-19 berisiko lebih tinggi terkena diabetes. Ini menjadi penyebab utama penyakit kardiovaskular.
"Hasil kami memverifikasi bahwa risiko mengembangkan diabetes tipe 2 setelah infeksi Covid-19 bukan hanya pengamatan awal tetapi, faktanya, risiko nyata yang, sayangnya, bertahan selama era Omicron," kata dokter kardiovaskular di Smidt Heart Institute di Cedars-Sinai, Alan Kwan MD, dilansir dari Hindustan Times, Senin (20/2/2023).
Hasil studi tersebut disebutkan risiko gabungan diabetes tipe 2 setelah paparan Covid-19 terhitung untuk pasien yang divaksin dan tidak divaksinasi adalah 2,1%, dengan 70% terjadi setelah infeksi Covid-19 versus 30% terjadi sebelum paparan Covid-19.
Risiko diabetes tipe 2 setelah paparan Covid-19 untuk pasien yang tidak divaksinasi adalah 2,7%, dengan 74% terjadi setelah infeksi Covid-19 versus 26% terjadi sebelum paparan Covid-19.