sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Ini 12 Ponsel yang Siap Rilis di Desember 2022

Technology editor Tangguh Yudha/MPI
07/12/2022 22:01 WIB
Berikut daftar ponsel yang sial diluncurkan di Desember 2022.
Ini 12 Ponsel yang Siap Rilis di Desember 2022 (Dok.MysmartPrice)
Ini 12 Ponsel yang Siap Rilis di Desember 2022 (Dok.MysmartPrice)

IDXChannel - Pada penghujung 2022, sejumlah brand smartphone mulai dari iQOO, Motorola, Vivo, hingga OnePlus antre untuk meluncurkan seri tipe terbarunya.    

Lantas smartphone apa saja yang rilis di bulan Desember 2022? Melansir dari Smartprix, Rabu (7/12/2022), IDX Channel merangkum 12 smartphone baru yang siap rilis di akhir 2022 ini.


1. iQOO 11 Series
Di urutan pertama ada iQOO yang telah untuk meluncurkan flagship terbarunya, yakni iQOO 11 Series pada bulan Desember 2022. Seri ini hadir dengan mengusung desain yang terinspirasi dari olahraga motor.

Smartphone terbaru iQOO membawa pengaturan tiga kamera yang andal untuk mrnopang kebutuhan fotografi dan videografinya. Sementara di sektor dapur pacu, ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2.


2. Realme 10 Pro Series
realme 10 Pro terdiri dari dua buah model, yaitu realme 10 Pro 5G dan realme 10 Pro+ 5G. Perangkat tersebut telah diluncurkan di China dengan mengusung spesifikasi layar 120Hz, baterai 5000mAh, chipset 5G, dan desain elegan.

Realme 10 Pro ditenagai oleh prosesor Snapdragon 695 sedangkan realme 10 Pro+ ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 1080. Untuk kameranya model Pro memiliki pengaturan kamera ganda, sedangkan Pro+ membawa tiga kamera.


3. Tecno Phantom X2 Series
Tecno meluncurkan Seri Phantom X2 di Dubai pada minggu pertama bulan Desember. Adapun model smartphone yang diluncurkan terdiri dari dua model, antara lain Phantom X2 dan Phantom X2 Pro.  

Smartphone diklaim memiliki kamera yang lebih baik dan kinerja yang kuat dibandingkan dengan kompetitornya. Selain itu juga pabrikan menyebut Phantom X2 dan Phantom X2 Pro punya performa gahar dari MediaTek Dimensity 9000.


4. Infinix Hot 20 5G
Infinix telah mengkonfirmasi akan meluncurkan Infinix Hot 20 5G di India pada bulan Desember. Smartphone tersebut digadang-gadang akan hadir dengan prosesor MediaTek Dimensity 810 5G.

Tidak berhenti di situ, layarnya juga disebut super mulus karena telah mendukung kecepatan refresh 120Hz. Untuk spesifikasi lainnya mencakup RAM 4GB, penyimpanan 128GB, kamera utama 50MP, kamera selfie 8MP, dan baterai 5000 mAh dengan pengisian cepat 18W.


5. Vivo X90 Series
Vivo baru-baru ini meluncurkan Seri X90 di negara asalnya China dan banyak spekulasi bahwa seri tersebut akan segera hadir di India juga dalam waktu dekat. Seri tersebut terdiri dari Vivo X90, Vivo X90 Pro, dan Vivo X90 Pro Plus.


Vivo X90 dan X90 Pro ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 9200 dan fitur pengisian cepat 120W. Sementara Vivo X90 Pro Plus membawa prosesor unggulan Snapdragon 8 Gen 2 yang dipadu RAM 12GB dan memori hingga 512GB.


6. Xiaomi 13 Series
Xiaomi sebelumnya telah mengkonfirmasi akan meluncurkan seri Xiaomi 13 di Cina pada bulan Desember 2022. Seri ini diharapkan terdiri dari Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro, yang mana keduanya memiliki guntingan lubang di bagian tengah pada layar dan tiga kamera belakang di bagian belakang.


Xiaomi 13 Pro mungkin memiliki layar LTPO 6,7 inci dan ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 gen 2. Tidak berhenti di situ, Xiaomi juga mengemasnya dengan baterai 4800mAh dengan pengisian cepat 120W.


7. iQOO Neo 7 SE
iQOO juga meluncurkan iQOo Neo 7 SE bersamaan dengan seri iQOO 11 yang diluncurkan di China. Ini ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 8200 dan menampilkan layar FHD+ AMOLED 6,78 inci dengan kecepatan refresh 120Hz.


Untuk layarnya mrnggunakan panel AMOLED 1080 x 2400 pixels yang sudah mendukung refresh rate hingga 120Hz. Di sisi baterai, mengemas baterai 5000 mAh dengan pengisian cepat 120W.


8.Moto X40
Moto akan meluncurkan smartphone Moto X40 yang dikatakan memiliki layar OLED 6,67 inci dengan tepi melengkung di keempat sisinya. Smartphone disebut akan muncul dengan pemindai sidik jari di bawah layar dan menjalankan MY UI 5.0 Android 13. 


Moto X40 ini diharapkan akan ditenagai oleh Snapdragon 8 Gen 2 dengan RAM hingga 18GB dan penyimpanan hingga 512GB. Ini mungkin juga bakal memiliki lensa selfie 60MP di bagian depan dan pengaturan kamera 50MP + 50MP + 12MP di belakang.


9. OnePlus 11
OnePlus akan meluncurkan penerus seri OnePlus 10 dalam bentuk OnePlus 11 yang akan tiba di China pada bulan Desember. Smartphone ditenagai prosesor Snapdragon 8 Gen 2 dan menampilkan layar AMOLED QHD+ 6,7 inci dengan kecepatan refresh 120Hz.

Smartphone ini disebut memiliki pengaturan tiga kamera di bagian belakang yang mungkin mencakup utama 50MP, ultrawide 48MP, dan lensa telefoto 32MP. Sementara di bagian depan akan memiliki kamera selfie 32MP.

10. Redmi Note 12 Series
Redmi Note 12 Series diperkirakan akan hadir di India pada Desember 2022. Bocoran mengatakan bahwa Redmi Note 12 pro+ akan hadir di India dengan nama Xiaomi 12i HyperCharge yang memiliki layar FHD+ OLED 6,67 inci dengan kecepatan refresh 120Hz.

Redmi Note 12 Series akan ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 1080 yang dipasangkan dengan RAM 12GB dan penyimpanan 256GB. Smartphone dikatakan memiliki pengaturan tiga kamera di bagian belakang dengan primer 200MP, ultrawide 8MP, dan lensa makro 2MP untuk fotografi.


11. Oppo Reno 9 Series 
Oppo baru-baru ini meluncurkan Seri Reno 9 di negara asalnya China dengan tiga buah model yakmi Oppo Reno 9, Oppo Reno 9 Pro, dan Oppo Reno 9 Pro+. Ada laporan bahwa peluncuran India akan bersamaan dengan peluncuran global.

Model teratas yaitu Reno 9 Pro+ ditenagai oleh chipset Snapdragon 8+ Gen 1, sementara dua lainnya, Reno 9 dan Reno 9 Pro ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 778G dan MediaTek Dimensity 8100 Max.


12. Redmi K60
Seri Redmi K60 dikabarkan akan memiliki model vanilla K60, K60 Pro, dan K60E yang masing-masing diberi nama kode Socrates, Mondrian, dan Rembrandt. Seri K60 diperkirakan akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2, Snapdragon 8+ Gen 1, dan MediaTek.
 

(IND) 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement