IDXChannel - Cara mendapatkan koin di TikTok ternyata tak sulit untuk dilakukan. Ada beberapa langkah yang perlu Anda perhatikan, hingga saat ini masih banyak dari pengguna TikTok yang berlomba-lomba mengumpulkan koin.
Mengapa demikian? Fenomena tersebut menjadi ramai setelah TikTok menyampaikan bahwa koin tersebut bisa dicairkan menjadi uang. Maka dari itu tak heran banyak orang yang mengambil langkah lebih awal untuk mengumpulkan koin sebanyak-banyaknya.
Lantas, bagaimana cara mendapatkan koin di TikTok? Berikut ini telah kami himpun informasinya dari berbagai sumber. Simak ulasan ini sampai selesai!
Cara Mendapatkan Koin di TikTok lewat Berbagi Link
Beberapa cara dibawah ini bisa menjadi referensi untuk Anda mengumpulkan koin TikTok. Selain itu, masih banyak pula yang belum mengetahui bagaimana cara mendapatkan koin TikTok. Adapun langkah mudahnya sebagai berikut:
- Langkah pertama, silahkan login ke aplikasi TikTok.
- Kemudian klik ikon koin di menu ‘Profil’.
- Berikutnya pilih opsi ‘Undang’.
- Anda diminta untuk mengundang pengguna lain agar mendaftar akun TikTok.
- Nantinya undangan Anda akan disertai kode referral.
- Saat pengguna lain yang belum pernah daftar akun, lalu kemudian mendaftar dengan kode referral Anda, maka poin TikTok akan bertambah di akun Anda.
- Selesai, proses mendapatkan koin TikTok berhasil.
Selain menggunakan cara di atas, Anda juga bisa mengumpulkan koin TikTok dengan menonton video dalam durasi waktu tertentu. Sebagai tambahan, Anda dapat menukarkan koin tersebut menjadi uang dalam jumlah tertentu.
Demikianlah informasi mengenai cara mendapatkan koin di TikTok. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan serta bermanfaat untuk Anda.