Angka tersebut juga turun drastis dibandingkan September 2025 yang mencatatkan penjualan ritel 136.211 unit. Artinya, jika benar penjualan ritel Oktober 2025 sebesar 54.673 unit, maka turun sebesar 59,9 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
"Industri otomotif sedang mengalami kalibrasi ulang yang signifikan di segmen kendaraan listrik. Koreksi pasar kendaraan listrik baru-baru ini menggarisbawahi pelajaran penting: Konsumen lebih suka memiliki akses ke berbagai pilihan mesin," ujar analis data J.D. Power, Tyson Jominy.
(NIA DEVIYANA)