sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bank Woori Saudara (SDRA) Optimalkan Akses Produk Tabungan Premium

Banking editor Aldo Fernando
07/01/2026 16:00 WIB
PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk (SDRA) atau BWS memiliki beragam produk simpanan yang ditujukan bagi berbagai segmen nasabah.
Bank Woori Saudara (SDRA) Optimalkan Akses Produk Tabungan Premium. (Foto: Bank Woori Saudara)
Bank Woori Saudara (SDRA) Optimalkan Akses Produk Tabungan Premium. (Foto: Bank Woori Saudara)

Dengan memperkuat value proposition Tabungan Premium, BWS dinilai berpeluang mendorong pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) sekaligus meningkatkan kinerja bisnis berbasis transaksi.

Selain menopang kinerja funding, analis tersebut menilai inovasi fitur pada Tabungan Premium juga mendukung strategi BWS dalam memperluas basis nasabah ritel.

Bank dengan segmen ritel yang kuat umumnya dinilai lebih resilien, terlebih BWS merupakan bank KBMI II yang tengah memperkuat penetrasi layanan digital.

Dalam konteks ini, produk seperti Tabungan Premium diperkirakan berperan penting dalam mendorong akuisisi nasabah (customer acquisition).

Secara keseluruhan, penguatan Tabungan Premium dinilai sejalan dengan arah bisnis BWS yang menitikberatkan pada pertumbuhan penghimpunan dana yang lebih stabil, peningkatan efisiensi biaya, serta penyediaan layanan yang relevan bagi kebutuhan nasabah ritel modern. (Aldo Fernando)

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement