Private placement ini akan dilaksanakan secara bertahap atau sekaligus dalam dua tahun ke depan. Dana hasil PMHTMETD ini rencananya digunakan perseroan untuk ditempatkan pada instrumen surat berharga seperti deposito, reksa dana, obligasi, dan instrumen investasi lainnya.
Terkait identitas investor yang akan menyerap saham baru tersebut, Victoria Insurance hingga saat ini belum mau mengungkapkannya. Perseroan menyatakan, saham baru ini akan diberikan kepada satu atau beberapa investor, sehingga belum ditentukan pihak-pihaknya.
(Rahmat Fiansyah)