IDXChannel - Rest Area 166 yang terletak di Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka akan segera dilengkapi fasilitas hotel, dimana proses pembangunannya sudah dimulai dan ditargetkan selesai pertengahan 2023 mendatang.
Kondisi kepadatan kerap terjadi di Rest Area 166 Tol Cipali setiap kali masuk musim mudik, baik Idul Fitri maupun Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Alhasil, pengguna jalan tol kerap diimbau untuk tidak terlalu lama berada di dalam Rest Area, karena harus memberi kesempatan kepada pengguna lain.
Namun, kondisi tersebut, di masa yang akan datang dipastikan tidak akan terjadi. Pengguna jalan bisa lebih leluasa beristirahat di Rest Area secara nyaman bersama keluarga. Bahkan pengguna jalan bisa tidur nyaman untuk melepas kepenatan setelah menempuh perjalanan panjang.
Manajer Operasional Rest Area KM 166 Pijar Alam Bolviar menjelaskan, keberadaan hotel di Rest Area itu sebagai tambahan pemenuhan fasilitas.
"Sharing, sekaligus pemenuhan fasilitas. Ini pembangunan dari nol. Dan ini hotel pertama di Indonesia yang dibangun di Rest Area," kata Pijar.
Disebutkannya, pihak hotel sengaja tertarik membangun hotel di Rest Area itu, disinyalir letak KM 166 yang diperkirakan akan semakin ramai, di masa yang akan datang. Lokasinya yang berdekatan dengan Tol Cisumdawu, memungkinkan Rest Area 166 akan semakin ramai di masa yang akan datang.
Selain itu, bagi pengguna jalan tol dari Jakarta, Rest area 166 juga merupakan titik capai. Hal itu seiring dengan adanya Jalan Tol atas di ruas Tol itu.