IDXChannel - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mendukung hadirnya kereta cepat Whoosh. Menurutnya, kereta cepat pertama di Asia Tenggara ini akan mengubah dunia.
Hary Tanoesodibjo didampingi Executive Chairwoman MNC Group Liliana Tanoesoedibjo dan Kevin Sanjaya menjajal kereta cepat Whoosh dari Stasiun Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) Halim, Jakarta Timur pada Jumat (29/9/2023).
Rombongan berangkat dari Stasiun KCIC Halim tepat pada pukul 09.00 WIB dan kurang lebih 40 menit rangkaian kereta sudah tiba di Stasiun Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
“Saya, istri, Kevin dan kawan-kawan mencoba kereta cepat Jakarta-Bandung Whoosh. Speed-nya 350 km/jam. Dari Halim, 40 menit lebih saja ke Stasiun Tegalluar, Bandung, Jawa Barat ya,” ujar Hary seraya membagikan foto dan video kegiatan pada laman Instagram miliknya, Sabtu (30/9/2023).
"Jadi, suatu pengalaman yang menarik dan ini bisa mengubah lifestyle masyarakat nanti. Bisa tinggalnya di Bandung, tapi kerjanya di Jakarta. Bisa seperti itu nanti. Luar biasa," imbuhnya.