IDXChannel - Sinergi dan kolaborasi dengan masyarakat sekitar dinilai memiliki peran penting dalam upaya Perseroan mengembangkan bisnis secara berkelanjutan.
Hal tersebut, terlebih lagi, juga berlaku bagi Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yang secara penugasan dari pemerintah juga didorong untuk dapat mengambil peran semaksimal mungkin di tengah masyarakat, melalui berbagai cara.
Salah satunya melalui sinergi dan kerja sama dalam program pembangunan berkelanjutan, melalui sejumlah upaya pelestarian lingkungan.
"Untuk kami, ada program PKT Proaktif, yang terbagi dalam 11 program, sebagai upaya kami dalam memberikan dampak positif di berbagai sektor strategis di masyarakat," ujar Direktur Utama Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) Budi Wahju Soesilo, dalam keterangan resminya, Kamis (12/12/2024).
Dari keseluruhan program tersebut, menurut Budi, di antaranya yaitu pembangunan jalan pemantauan mangrove di Kelurahan Loktuan, penanaman 50.000 mangrove bersama kelompok Telok Bangko, serta penurunan 500 unit media terumbu buatan dan 67 media terumbu transplantasi di perairan Bontang.