sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Jasa Marga: Kepadatan Lalu Lintas akan Naik Jadi 2,78 Juta Kendaraan Saat Mudik 2023 

Economics editor Selfie Miftahul Jannah
04/04/2023 07:14 WIB
Jasa Marga (Persero) terus mematangkan berbagai strategi dan kesiapan layanan operasi guna mengawal pelaksanaan arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 2023.
Jasa Marga: Kepadatan Lalu Lintas akan Naik Jadi 2,78 Juta Kendaraan Saat Mudik 2023. (Foto: MNC Media)
Jasa Marga: Kepadatan Lalu Lintas akan Naik Jadi 2,78 Juta Kendaraan Saat Mudik 2023. (Foto: MNC Media)

Distribusi lalu lintas masuk ke wilayah Jabotabek di periode tersebut adalah mayoritas dari arah Timur/Trans Jawa sebesar 51%, dari arah Barat/Merak sebesar 28 % dan dari arah Selatan/Puncak sebesar 21%.

Angka prediksi tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikupa (arah Merak).

Prediksi puncak arus mudik jatuh pada H-3 Hari Raya Idul Fitri 1444 H atau pada Rabu, 19 April 2023, dengan lalu lintas mencapai 138 ribu kendaraan (di KM 66 Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang merupakan pertemuan lalu lintas kendaraan dari Trans Jawa dan Cipularang), naik 154% dibandingkan dengan lalu lintas normal tahun 2022.

Kesiapan Pelebaran Satu Lajur Jalan Tol Jakarta-Cikampek serta Kesiapan Pengoperasian Jalur Fungsional dan Akses Tol Lisye menambahkan, sejumlah upaya dilakukan untuk meningkatkan pelayanan, khususnya dalam meningkatkan kapasitas lajur dengan menyiapkan alternatif jalur fungsional dan akses jalan tol untuk mendistribusikan lalu lintas. 

Tidak hanya itu, Jasa Marga juga melakukan pelebaran satu lajur di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dari tiga lajur menjadi empat lajur di kedua arahnya, tepatnya di KM 50 s.d KM 66 sepanjang 16,3 km arah Cikampek dan di KM 61 s.d KM 50 sepanjang 11,8 km.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement