sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Luncurkan Mobil Listrik di Indonesia, Jaecoo Pastikan Kesiapan SPKLU Fast Charging

Economics editor M Fadli Ramadan
14/08/2025 04:00 WIB
Jaecoo Indonesia resmi meluncurkan mobil listrik pertamanya di Indonesia, J5, yang dijual dengan harga pre-booking Rp350-450 juta. 
Luncurkan Mobil Listrik di Indonesia, Jaecoo Pastikan Kesiapan SPKLU Fast Charging. Foto: iNews Media Group.
Luncurkan Mobil Listrik di Indonesia, Jaecoo Pastikan Kesiapan SPKLU Fast Charging. Foto: iNews Media Group.

IDXChannel - Jaecoo Indonesia resmi meluncurkan mobil listrik pertamanya di Indonesia, J5, yang dijual dengan harga pre-booking Rp350-450 juta. Memasarkan kendaraan listrik, produsen asal China itu bakal menyiapkan infratruktur pengisian daya demi meningkatkan pelayanan.

Head of Dealer Network Jaecoo Indonesia, Setia Hariadi, mengatakan berencana untuk menghadirkan EV Charger di setiap jaringan di seluruh Indonesia. Saat ini, jaringan diler terbaru di Pluit, Jakarta Utara, menjadi salah satu yang sedang diuji coba dalam pemasangan unit DC Fast Charging.

"Kapasitasnya itu 120 kW bisa charging dari 20-80 persen hanya 30 menit saja. Kita juga sudah terintegrasi dengan PLN. Siapa pun konsumen Jaecoo yang membutuhkan bisa menggunakannya secara gratis," kata Hariadi di Jakarta, Rabu (13/8/2025).

Sebagai informasi, hingga akhir tahun Jaecoo menargetkan membuka hingga 32 dealer yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Ini sebagai komitmen mereka dalam menjamin pelayanan kepada seluruh pengguna.

"Sampai akhir tahun akan ada 32 dealer yang grand opening, sebenarnya ada 50 dealer tapi beberapa dimulai dari tanah kosong, jadi membutuhkan waktu," ujar Hariadi.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement